Apakah Boleh Ibu Hamil Makan Durian?
Ibu hamilharus memperhatikan asupan nutrisi untuk menjaga kesehatannya sendiri dan bayi dalam kandungan. Lantas, apakah boleh ibu hamil makan durian?
Durian merupakan buah favorit banyak orang karena rasanya nikmat dan punya aroma yang khas.
Buah ini juga bisa diolah jadi beragam makanan, seperti es krim durian, serabi kuah durian, hingga sambal tempoyak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Nutrisi durian untuk kehamilan
Sebelum mengetahui tentang keamanan durian bagi ibu hamil, penting untuk mengetahui nutrisi buah durian. Durian mengandung nutrisi yang penting untuk tubuh, seperti karbohidrat, protein, kalium, serat, niasin, vitamin A, B, C, dan E, antioksidan, folat, kalsium, magnesium, fosfor, zat besi, inc, dan tembaga.
Selain itu, mengutip laman Siloam Hospitals, di balik mitos bahaya makan durian bagi ibu hamil, beberapa nutrisi dalam durian justru dapat membantu memenuhi gizi yang dibutuhkan selama masa kehamilan.
Asam folat di dalam durian bermanfaat untuk membantu mencegah risiko bayi cacat lahir. Sementara itu, serat yang terkandung di dalamnya juga dapat membantu mengatasi atau menurunkan risiko sembelit pada ibu hamil.
Bolehkah ibu hamil makan durian?
![]() |
Terlepas dari nutrisinya, apakah boleh ibu hamil makan durian?
Di beberapa negara Asia, durian memang dianggap tabu bagi ibu hamil karena diyakini dapat menimbulkan panas dalam tubuh sehingga dapat berdampak buruk pada bayi dalam kandungan. Namun, tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan hal tersebut.
Mengutip Parenting FirstCry, durian bermanfaat bagi ibu hamil karena mengandung vitamin dan mineral serta organo-sulfur dan triptofan yang memiliki efek anti-oksidan.
Sifat anti-bakteri, anti-jamur dan anti-mikroba menjadikannya pilihan yang aman bagi perempuan selama kehamilan. Namun, Anda harus berhati-hati karena konsumsi durian yang berlebihan juga dapat menimbulkan efek berbahaya.
Mengutip Baby Center, ibu hamil yang mengalami diabetes gestasional (diabetes di masa kehamilan) harus menghindari makan durian, karena buah ini memiliki kandungan gula yang tinggi.
Karena itu konsultasikan dengan dokter sebelum mengonsumsi durian, terutama jika Anda baru pertama kali mengonsumsinya.
Jadi, apakah boleh ibu hamil makan durian? Jawabannya, boleh selama tidak berlebihan, cukup 1-2 biji durian, dan perbanyak minum air putih setelahnya untuk menetralisir sisa rasanya di dalam mulut.
(责任编辑:休闲)
- ·MK Batalkan Putusan Pernikahan Dini
- ·Gift Bag Golden Globes 2025 Bernilai Rp16,2 M, Intip Isinya
- ·Gibran Uji Coba Makan Siang Gratis di SDN Sentul Bogor, Apa Aja Menunya?
- ·Libur Tahun Baru Islam, Ancol Diserbu Puluhan Ribu Pengunjung
- ·10 Destinasi Liburan Paling Trending 2023, dari Indonesia Termasuk?
- ·Bongkar Sindikat Pengoplosan Gas Elpiji, Polisi Amankan Lima Orang
- ·Berkas Perkara Pencabulan Mario Dandy Terhadap AG Dilimpahkan ke Kejati
- ·Temui Presiden, Ketua DPD Sampaikan Perlunya Kembali ke Sistem Bernegara Rumusan Pendiri Bangsa
- ·Miris! KPK Temukan Pungli di Raja Ampat, Pelaku Kantongi Rp18,25 Miliar
- ·Benhur Yaboisembut: Kelompok Manapun yang Lindungi Lukas Enembe Berarti telah Nikmati Uang Korupsi
- ·Polisi Grebek Pabrik Tembakau Sintetis, 2 Orang Diamankan
- ·Spesifikasi dan Fitur Terbaru Samsung Tab S9
- ·Serahkan Fisik Emas Pospay Gold, Pos Indonesia Dukung Pengembangan UMKM Ponpes Buntet
- ·HGU 190 Tahun untuk IKN, Benarkah Efektif Menarik Investor?
- ·TKD Prabowo
- ·Libur Tahun Baru Islam, Ancol Diserbu Puluhan Ribu Pengunjung
- ·Libur Tahun Baru Islam, Ancol Diserbu Puluhan Ribu Pengunjung
- ·Virtual Colonoscopy, Alternatif Cepat dan Nyaman Skrining Kanker Usus
- ·Garbi Kukuh Perkarakan Baliho yang Diturunkan 'Sepihak' oleh Pemko Depok
- ·Dalam Sidang WIPO ke